Thursday 4 May 2017

contoh soal Angka penting

  1. Pada pengukuran panjang benda diperoleh hasil pengukuran 0.05080m. Banyak angka penting pada hasil pengukuran tersebut adalah...
a.       Dua
b.      Tiga
c.       Empat
d.      Lima
e.       Enam
Pembahasan: Berdasarkan aturan angka penting yaitu:
1.      semua angka bukan nol merupakan angka penting
2.      angka nol yang terletak diantara angka bukan nol merupakan angka penting.
3.      angka-angka nol yang digunakan hanya untuk tempat titik desimal adalah bukan angka penting.
4.      semua angka nol yang terletak pada deretan akhir dari angka-angka yang ditulis di belakang koma demisal termasuk angka penting.
5.      dalam notasi ilmiah, semua angka sebelum orde termasuk angka penting
Maka 0.05080 memiliki 4 angka penting yaitu 5, 0, 8, dan 0
Jawaban: C
  1. Seorang siswa diminta menyatakan hasil perhitungan yang diperolehnya dari suatu percobaan dengan 4 angka penting. Di antara bilangan di bawah ini yang akan dituliskannya adalah...(cm)
a.       1.023
b.      1.0230
c.       1.02300
d.      1.023000
e.       1.0230000
Pembahasan: Berdasarkan aturan pada jawaban no.8 yaitu poin no. 1, 3, dan 4, maka yang memiliki 4 angka penting yaitu 1.023.

Jawaban: A

No comments:

Post a Comment